9 HP Realme yang Support NFC Terbaru (Februari 2022)

Teknologi memang selalu mengalami perkembangan. Dulu, smartphone yang sudah punya mobile banking sungguh terasa canggih. Sekarang, bahkan banyak ponsel sudah bisa dipakai untuk mengisikan saldo kartu eMoney hanya dengan cara menempelkannya ke bodi HP. Tapi, ini hanya berlaku untuk ponsel yang punya fitur NFC.

Singkatnya, NFC yang merupakan singkatan dari Near Field Communication adalah fitur untuk melakukan pembayaran secara digital dan wireless. Pernahkan Anda memakai kartu untuk membuka kunci kantor atau apartemen? Nah, kartu ini pakai teknologi NFC. Kalau ponsel Anda punya fitur NFC, ponsel bisa menggantikan fungsi kartu untuk membuka pintu. Sungguh praktis, bukan?

NFC juga berguna untuk bertukar data antar dua smartphone. Namun, kecepatan transfernya masih kalah dengan Bluetooth. Keunggulan NFC adalah Anda tidak perlu melakukan pairing, dan dua perangkat bisa langsung terhubung dalam waktu beberapa detik saja. Soal penggunaan NFC ini bisa disimak pada artikel berjudul "Cara Memakai NFC".

Sayangnya fitur NFC ini tidak tersedia di semua smartphone. Dulu sih NFC hanya ada di ponsel flagship, tapi sekarang fitur ini sudah mulai tersedia di HP seharga Rp3 jutaan.

Nah, merk realme terbilang yang paling gencar merilis produk murah yang pakai NFC, sehingga Anda yang menggandrungi gaya hidup ibukota bisa menikmati fitur NFC tanpa membuat kantong jebol. Yuk simak beberapa pilihan HP realme terbaru yang support NFC berikut ini!

1. realme GT Neo2

9 HP Realme yang Support NFC Terbaru ([month_year]) 1
Layar AMOLED 6.62 inci
Chipset Snapdragon 870
RAM 12 GB
Memori Internal 256 GB
Kamera 64 MP(wide)8 MP(ultrawide)2 MP(macro)
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga Saat Rilis Rp 6.499.000
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada
Spesifikasi Selengkapnya →

Portofolio smartphone realme pada 2021 benar-benar menarik. Setelah menggegerkan publik dengan realme GT Master Edition, mereka kembali bikin heboh dengan realme GT Neo2. Ponsel Rp6 jutaan ini meluncur sebagai flagship killer yang hampir seluruh sektornya jempolan.

Desain sip, performanya juga. SoC yang dipakai memang Snapdragon 870, bukan Snapdragon 888. Namun, berkat tuning pas dan teknologi pendinginan baru bernama Stainless Steel Vapour Cooling Plus, kestabilan performa GT Neo2 mampu mengalahkan HP lain dengan SoC Snapdragon 888.

Di sisi lain, meski bukan flagship sejati, realme GT Neo2 tetap dibekali fitur konektivitas lengkap. Dukungan 5G jelas ada, tapi ada juga WiFi 6, Bluetooth 5.1, sampai NFC untuk transaksi non-tunai. Penasaran dengan HP ini? Baca artikel kelebihan dan kekurangan realme GT Neo2!

2. realme GT Master

9 HP Realme yang Support NFC Terbaru ([month_year]) 3
Layar Super AMOLED 6.43 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 778G
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB, 256 GB
Kamera 64 MP(wide)8 MP(ultrawide)2 MP(macro)
Baterai Li-Po 2.7 mAh
Harga Saat Rilis Rp 4.999.000
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada
Spesifikasi Selengkapnya →

Jika Anda sedang tinggal di kota besar dan ingin gunakan HP realme dengan fitur NFC, bisa jadi realme GT Master Edition di harga 5 jutaan ini merupakan pilihan yang tepat. Ya, memang wajar ponsel di harga ini sudah tawarkan NFC, sehingga Anda tidak perlu bingung lagi saat sedang buru-buru dan ingin mengecek saldo eMoney dengan cepat.

Pun pada konektivitas lainnya, realme GT Master juga patut diacungi jempol. Dengan Bluetooth 5.2 yang notabene versi BT terbaru di industri smartphone, pengguna dapat rasakan penggunaan earphone atau speaker eksternal nirkabel dengan latensi lebih rendah.

Ia pun sudah tawarkan penggunaan antena WiFi ganda yang mendukung Dual Band 2,4 GHz dan 5 GHz. Selain itu juga, realme GT Master rupanya kompatibel dengan router WiFi 6 karena perangkat sudah kantongi protokol WiFI 802.11 a/b/g/n/ac/ax.

Desain bodi pada opsi warna Voyager Grey adalah hasil kerja sama realme dengan desainer asal Jepang ternama, hadirkan tampilan mirip suitcase yang menonjolkan sisi petualang dari penggunanya. Serasa seperti sedang bawa koper betulan.

Tapi tunggu dulu. Meski tampak seperti koper, bobot HP ini tidak seberat koper bawaan saat travelling. Pasalnya ia hanya seringan 178 gram saja dengan ketebalan 8,7 mm.

Jika ingin lebih ringan dan tipis lagi, bisa pilih opsi warna Daybreak Blue dengan bobot 174 gram dan ketebalan 8.0 mm. Bila tertarik pelajari HP ini lebih jauh, tidak ada salahnya mampir ke artikel kelebihan dan kekurangan realme GT Master.

3. realme 8 5G

9 HP Realme yang Support NFC Terbaru ([month_year]) 5
Layar IPS LCD 6.5 inci
Chipset MediaTek Dimensity 700
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB
Kamera 48 MP(wide)2 MP(macro)2 MP(depth)
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga Saat Rilis Rp 3.199.000
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada
Spesifikasi Selengkapnya →

Bila Anda tengah mencari ponsel realme yang sudah mendukung fitur NFC dalam cangkupan wilayah Indonesia, wajib sekali untuk berkenalan dengan realme 8 5G. Ponsel yang mampu melakukan proses pembayaran digital ini dibekali oleh layar IPS LCD 6.5 inci dengan laju penyegaran yang luar biasa cepat di kelasnya yakni 90Hz.


Baca juga:

Kecanggihan dari ponsel ini berlanjut dengan penggunaan chipset MediaTek Dimensity 700 5G yang ditemani oleh kartu grafis dari ARM Mali-G57. Sementara, dalam penyuguhan ruang penyimpanan ponsel ini hadir dalam RAM 8 GB dan ROM 128 GB yang berteknologi UFS 2.1. Tidak hanya itu, pengguna dapat meningkatkan ruang penyimpanan hingga 1 TB.

Kamera depan yang dibawa oleh realme 8 5G memiliki resolusi 48 MP + 2 MP + 2 MP yang dilengkapi dengan fitur Panorama, Pro, HDR, AI Beauty, dan masih banyak lagi. Sementara, sistem baterai terbilang raksasa dengan ukuran 5.000 mAh. Ponsel ini dibanderol pada kisaran Rp3,1 jutaan untuk tipe 8/128 GB. Simak ulasan ponsel ini di artikel kelebihan dan kekurangan realme 8 5G.

4. realme 8 Pro

Realme 8 Pro
Layar AMOLED 6.4 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 720G
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB
Kamera 108 MP(wide)8 MP(ultrawide)2 MP(macro)2 MP(depth)
Baterai Li-Po 4500 mAh
Harga Saat Rilis Rp 4.499.000
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada
Spesifikasi Selengkapnya →

Adapun realme 8 Pro yang meramaikan industri perponselan Indonesia dengan suguhan fitur NFC-nya. Penampilan dari ponsel ini tampak ergonomis dan kokoh dengan layar berpanelkan Super AMOLED berukuran 6.4 inci disertai kecerahan tertinggi 100 nits.

Bagi Anda pecinta fotografi, realme 8 Pro siap mengajak kamu untuk memproduksi hasil gambar yang mempesona dengan empat lensa di kamera utama yang berkonfigurasi 108 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP. Sementara, untuk memenuhi hasrat selfie maka pengguna bisa memakai kamera depan berukuran 16 MP.

Ponsel yang mampu menjalankan game PUBG M ini diotaki oleh chipset dari Snapdragon 720G. Kapasias baterai yang disuntikan pada realme 8 Pro sebesar 4.500 mAh. Untuk memiliki ponsel canggih garapan realme ini kamu cukup mengeluarkan ongkos sebanyak Rp4.29 juta. Supaya kamu tidak penasaran soal ponsel ini, silakan baca artikel kelebihan dan kekurangan realme 8 Pro.

5. realme 8

9 HP Realme yang Support NFC Terbaru ([month_year]) 8
Layar Super AMOLED 6.4 inci
Chipset MediaTek Helio G95
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB
Kamera 64 MP(wide)8 MP(ultrawide)2 MP(macro)2 MP(depth)
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga Saat Rilis Rp 3.599.000
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada
Spesifikasi Selengkapnya →

Kali ini ada realme 8 versi reguler yang juga ternyata diilhami oleh teknologi NFC. Ponsel berbobot 177 gram ini menghadirkan sejumlah sensor mulai dari sidik jari bawah layar, proksimiti, cahaya, gyro-mter, akselerometer, hingga magnetic induction.

Berbasis Android 11, perangkat ini mempunyai baterai berdaya 5.000 Ah yang didampingi oleh teknologi pengisian cepat 30W diklaim mampu mengisi daya penuh dalam periode 65 menit saja. Dalam urusan fotografi, kamera utama dari ponsel ini mempersembahkan resolusi 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP dan kamera selfie yang bermodulkan 16 MP.

Performa ponsel ini dapat diandalkan dan melaju kencang karena mengusung MediaTek Helio G95. Sementara, pada GPU perangkat yang cocok dipakai oleh kebutuhan gaming mengandalkan Mali-G76. Ponsel garapan realme ini dijual pada kisaran Rp3,5 jutaan untuk tipe ruang penyimpanan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB.

6. realme 7 Pro

Realme 7 Pro
Layar Super AMOLED 6.5 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 720G
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB
Kamera 64 MP(wide)8 MP(ultrawide)2 MP()2 MP()
Baterai Li-Po 4500 mAh
Harga Saat Rilis Rp 4.599.000
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada
Spesifikasi Selengkapnya →

Bila Anda sering melakukan transaksi secara digital maka wajib hukumnya berkenalan dengan realme 7 Pro. Sumber daya baterai dari ponsel ini mendapatkan subsidi 4.500 mAh yang dikombinasikan dengan fitur pengisian cepat 65W. Bayangkan saja, dalam 35 menit baterai ponsel ini mampu terisi secara penuh.

Lalu, jika Anda suka bermain game ponsel ini didongkrak oleh chipset yang garang yakni Snapdragon 720G dengan sokongan dari Adreno 618. Pengguna juga akan dimanjakan dengan tampilan layar ponsel ini karena sudah berpanelkan SUper AMOLED yang ukurannya mencapai 6.4 inci.

Punya keahlian membidik gambar jempolan, kamera belakang dari realme 7 pro dikemas oleh Quad Camera beresolusi 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP. Sedangkan, kamera depannya berukuran 32 MP. Ponsel dari realme ini bisa diperoleh dengan dana Rp4,5 jutaan untuk tipe 8/128 GB. Info lebih lengkap soal ponsel ini bisa kunjungi tautan kelebihan dan kekurangan realme 7 Pro.

7. realme 7

Realme 7
Layar IPS LCD 6.5 inci
Chipset MediaTek Helio G95
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB
Kamera 64 MP(wide)8 MP(ultrawide)2 MP(macro)2 MP(depth)
Baterai Li-Po 5000 mAh
Harga Saat Rilis Rp 3.699.000
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada
Spesifikasi Selengkapnya →

Tengah mencari HP realme dengan fitur NFC khusus wilayah Indonesia? realme 7 dapat menjadi solusi untuk hal ini. Ponsel ini dirakit oleh MediaTek Helio G95 12 nanometer dengan prosesor CPU Octa-core berkekuatan 2.05GHz dan pengolahan grafis Mali G76 MC4, digadang mampu berkinerja dengan mulus tanpa hambatan.

Perangkat realme ini terbilang piawai dalam memproduksi foto-foto yang tajam, hal ini berkat konfigurasi kamera belakang 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP. Selain itu, ponsel berbobot 196 gram ini juga mengundang beberapa sensor untuk menunjang keperluan penggunanya seperti Gyro-meter, akselerometer, proksimiti, dan tentunya sidik jari sisi.

Mengumpulkan nilai AnTuTu v8 sebesar 292.838 poin, ponsel ini manyajikan laju penyegaran 90Hz pada layarnya yang berpanelkan IPS LCD 6.5 inci. Ponsel garapan realme ini tampaknya dapat bertahan lama karena punya baterai badak berukuran 5.000 mAh. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang ponsel seharga Rp3,5 jutaan ini, Anda bisa mampir ke artikel kelebihan dan kekurangan realme 7.

8. realme X50 Pro

Realme X50 Pro 5G

Layar Super AMOLED 6.44 inci
Chipset Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 5G
RAM 12 GB
Memori Internal 256 GB
Kamera 64 MP(wide) 12 MP(telephoto)8 MP(ultrawide)2 MP(depth)
Baterai Li-Po 4200 mAh
Harga Saat Rilis Rp 11.599.000
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada
Spesifikasi Selengkapnya →

Ponsel realme berikutnya yang menghadirkan fitur NFC adalah realme X50 Pro. Ponsel memiliki kinerja yang gercep berkat penggunaan chipset Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 dan prosesor pengolahan grafis dari Adreno 650. Ponsel papan atas ini membawa RAM 12 GB yang didampingi oleh memori internal 256 GB.

Kecanggihan dari ponsel ini tampak juga dari layarnya yang berpanelkan Super AMOLED 6.44 inci. Untuk memproteksi diri dari goresan benda keras dan tajam, pihak realme melampirkan lapisan Corning Gorilla Glass 5. Sehingga layarnya tidak akan mudah koyak walaupun terjatuh beberapa kali.

Ponsel papan atas ini hadir dengan lensa ganda pada kamera depannya yakni 32 MP + 8 MP dan kamera belakang yang beresolusi 64 MP + 12 MP + 8 MP + 2 MP, jelas hasilnya akan memanjakan mata. Ponsel berdaya 4.200 mAh ini dibanderol seharga Rp9,9 jutaan. Sebelum beli produk ini, Anda dapat baca dulu ulasannya di kelebihan dan kekurangan realme X50 Pro.

9. realme X3 Superzoom

Realme X3 SuperZoom
Layar IPS LCD 6.6 inci
Chipset Qualcomm Snapdragon 855+
RAM 8 GB, 12 GB
Memori Internal 128 GB, 256 GB
Kamera 64 MP(wide)8 MP(periscope telephoto)8 MP(ultrawide)2 MP(macro)
Baterai Li-Po 4200 mAh
Harga Saat Rilis Rp 7.999.000
Cek Harga Saat Ini Shopee Lazada
Spesifikasi Selengkapnya →

Kendati namanya tidak ada kata NFC, bukan berarti realme X3 SuperZoom tidak membekal fitur yang mampu melakukan transaksi digital tersebut. Ponsel ini menghadirkan konfigurasi kamera utama sebesar 64 MP + 8 MP + 8 MP + 2 MP. Lensa periskopnya dapat melakukan zoom hingga 60 kali dan zoom lossless sebanyak 5 kali.

Beralih ke kamera depan yang berlokasi di sisi kiri atas layar rupanya membawa dua lensa beresolusi 32 MP + 8 MP, sudah pasti hasilnya membahana dengan detail dan jelas. Ponsel ini bergerak kencang karena jeroannya terbuat dari chipset Qualcomm SM8150 Snapdragon 855+ yang ber-manufaktur 7 nanometer disertai oleh Adreno 640 sebagai GPU.

Dalam ketangguhan melek seharian dipasok oleh baterai berdaya 4.200 mAh. Berpanelkan IPS LCD 6.6 inci, realme X3 SuperZoom sudah berlapiskan Gorilla Glass 5 yang diklaim tahan dari goresan. Bertipe kapasitas 12/256 GB, realme X3 SuperZoom dibanderol Rp6,9 jutaan. Cari tahu lebih jauh tentang ponsel ini di artikel kelebihan dan kekurangan realme X3 SuperZoom.

Itu tadi beberapa pilihan smartphone merk realme paling solid yang sudah memiliki fitur NFC. Fitur ini memang sungguh memudahkan penggunanya untuk melakukan transaksi digital, tanpa perlu melakukan top up dengan navigasi yang belibet. Anda tertarik beli yang mana?

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel